Meningkatkan Kompetensi ATLM (Ahli Teknologi Laboratorium Medik)

Posting Komentar







Ahli Teknologi Laboratorium Medik atau yang saat ini masih disebut sebagai "Analis Kesehatan" merupakan tenaga ahli yang disiapkan untuk melakukan berbagai pemeriksaan biologis seperti darah, urine, feses, cairan otak, dll. 

Jika dilihat apa yang dilakukan oleh ATLM, yang merupakan penentu diagnosa penyakit seorang pasien, maka ATLM haruslah merupakan seseorang yang cermat, teliti, dan memiliki kemampuan dan kompetensi yang baik dibidangnya.

Di Indonesia pendidikan ATLM baru dilaksanakan sampai dengan jenjang D IV (dalam bidang teknis), yaitu lulusan D IV masih merupakan tenaga ahli di laboratorium diatas lulusan dengan jenjang D III. Dimana D IV yang berhak memfalidasi hasil pemeriksaan laboratorium.

Perlunya peningkatan kualitas ATLM ini dikarenakan tuntutan zaman dimana Indonesia akan mengalami perdagangan bebas. Selain itu peningkatan mutu seorang ATLM diharapkan dapat membawa kebijakan - kebijakan yang pro terhadap ALM lainnya yang tidak dapat melanjutkan studinya.

Banyak kasus yang di alami teman - teman ATLM, dimana yang Kami rasakan adalah kisruhnya tentang siapa yang harus melakukan tindakan flebotomi pada pasien rawat inap di ebrbagai Rumah Sakit? Menurut Saya ini sangat ironi sekali, dikarenakan semua Tenakes berhak melakukan tindakan flebotomi.

Apakah ATLM yang harus mengalah? Buktinya, ATLM selalu mengalah terhadap OP lain. Maka dari itu, Saya berharap kepada Saya sendiri untuk terus melanjutkan pendidikan, agar kelak bisa ikut andil dalam mengambil berbagai keputusan yang pro / mendukung terhadap kinerjanya ATLM.

Memang tidak mudah, namun jika semua kebijakan itu dibuat oleh manusia maka Kita berhak mengatur dan merubahnya. Mohon maaf jika tulisan ini sangat kurang meyakinkan Anda untuk terus melanjutkan studi ke jenjang yang lebih lagi. 

Semestinya Kita sadar bahwa, jika Kita ingin merubah skema yang ada, seharusnya dilakukan oleh mereka yang memiliki latar belakang yang sama dengan Kita. Sampai saat ini? adakah yang bisa melakukannya?

Penulis :
Imad al Badrawi
(Hanya ATLM yang sendang terus belajar)




Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Founder www.infolabmed.com, tim penulis buku "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medik". Aktif menulis di https://www.atlm-edu.id/, https://www.indonewstoday.com/, dan https://kumparan.com/catatan-atlm. Untuk kerjasama bisa melalui e mail : imadanalis@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar